Penutupan GEMERLAP VIII

November 11, 2020

Penutupan GEMERLAP VIII




           Penutupan kegiatan Diesnatalis dilaksanakan pada Rabu, 11  November 2020 yang bertempat di Auditorium Universitas Trunojoyo Madura. Persiapan kegiatan Diesnatalis dilakukan oleh seluruh segenap panitia HMP PG PAUD pada pukul 06.00 WIB diantaranya adalah cek in panitia, mempersiapkan peralatan-peralatan yang dibutuhkan dan membuat link zoom metting kemudian doa bersama dengan tujuan supaya acara diestanalis dapat berjalan dengan lancar dari awal hingga akhir acara.

Kegiatan Diesnatalis dimulai pukul 08.30 WIB dengan diawali oleh MC Non Formal  (Putri dan Puteri Natur) dengan menyapa seluruh peserta zoom metting, dll. Setelah itu dilanjut dengan menampilkan video ucapan dan penampilan musikalisasi puisi yang di bawakan oleh putri dan puteri natur, lalu dibuka oleh MC Formal (Duta PG PAUD 2020) untuk memulai acara penutupan Diesnatalis, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an oleh (putri w). Kemudian dilanjut dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Mars UTM, dan Mars PG PAUD yang dipandu oleh dirigen (Dina). Acara selanjutnya adalah sambutan dari ketua pelaksana dienatalis ke-VIII (Erisa) yang dalam sambutannya berisikan tentang laporan-laporan yang berkenaan dengan kegiatan diesnatalis-VIII.
                Setelah itu dilanjutkan dengan sambutan yang ke dua dari ketua umum HMP PG PAUD (Asnita), dalam sambutannya ia berharap kedepannya akan lebih baik lagi dan mendoakan agar kegiatan Diesnatalis pada hari
trakhir (penutup) bisa berjalan dengan baik, sambutan yang ke tiga yaitu dari Pembina HMP PG  PAUD (Angga Fitriyono, S.Pd., M.Pd) dan sambutan yang terakhir yaitu koorprodi  ( Muhammad Busyro Karim, S.Ag., M.Si) dalam sambutannya beliau juga berharap prodi PG PAUD kedepannya bisa lebih kreatif.  Acara selanjutnya yaitu penampilan dari finalis 3 besar duta PG PAUD 2020, yang pertama yaitu catwalk dan perkenalan diri dari 3 finalis duta PG PAUD yang kedua ada sesi tanya jawab dengan juri setelah itu baru masuk kedalam sesi pembacaan pemenang lomba( mawapres, mendongeng, APE, bernyanyi, dan tari kreasi yang dibacakann oleh  PJ lomba yaitu  (verlina dan chilma) dengan menampilkan video pemenang lomba tari kreasi dan bernyanyi kategori anak.

Acara selanjutnya yaitu penyerahan selempang Duta  PG PAUD tahun 2020 beserta pra kata dari pemenang juara 1,2 dan 3 duta PG PAUD 2020, dan sesi foto bersama. Acara terakhir yaitu penutupan yang akan ditutup oleh koorprodi (Muhammad Busyro Karim, S.Ag., M.Si). setelah acara gemelap VIII resmi ditutup oleh bapak koorprodi, dilanjut pembacaan doa yang dipimpin oleh (Puteri Natur). Setelah itu dilanjut MC nonformal masuk dan mengakhiri perjumpaan dengan para partisipan zoom meeting. Setelah semuanya selesai dilanjut foto bersama oleh anggota HMP PG PAUD dengan bapak koorprodi dan bapak Pembina HMP PG PAUD.









Komentar

Postingan populer dari blog ini

Nyuwun Pamit HMP PG PAUD 2020